Selasa, 26 Mei 2015

Cucuku Fathimah


Cucuku Fathimah  

Sudah sebulan lebih kami berkumpul dengan anak menantu dan cucu-cucu di Pau. Sungguh sangat menyenangkan, berada di tengah-tengah mereka. Terlebih-lebih dengan Fathimah, cucu perempuan kami yang pertama yang lahir di kota ini, yang baru berjumpa di saat kunjungan ini.

Fathimah sangat menyenangkan. Ceria. Saulah kalau kata orang di kampungku. Adorable. Saat ini dia sudah berumur sembilan setengah bulan. Sudah pandai merangkak. Sangat akrab denganku sejak hari-hari pertama kedatangan kami. Kami mengamati kemajuannya yang mulai belajar merayap waktu kami baru datang, dan sekarang sudah lincah merangkak. 

Ayahnya senang bepergian dengan mobil. Keluarga ini telah berulang-ulang berkunjung ke tempat yang lumayan jauh, baik mereka sekeluarga, ataupun dengan tamu-tamu yang berkunjung ke Pau seperti kemenakan kami (sepupu si Tengah), si Bungsu dan sebelum kami adalah besan (kedua orang tua B) dan terakhir dengan kami. Kami telah berkunjung ke Spanyol Selatan, ke Paris dan ke beberapa tempat lain yang lebih dekat. Dalam perjalanan jauh itu (Alhambra di Spanyol lebih dari 1000 km dari Pau) Fathimah relatif anteng. Dia hanya rewel kalau haus atau lapar atau basah. Lebih banyak tidur dan kadang-kadang bermain ketika dirayu.                 


Kakaknya Hamizan sangat sayang kepadanya. Mereka biasa bermain dan bercanda dan Fathimah sangat senang. Dia sangat suka menarik rambut abang, dan abang sering kali membiarkannya.

Aku benar-benar menikmati hari yang menyenangkan dengan Fathimah setiap hari di rumah, ketika Hamizan pergi sekolah.




Oh ya, Hamizan bersekolah di taman kanak-kanak sekolah internasional di sini. Sudah lumayan banyak vokabulari bahasa Inggerisnya. Di rumah kami berbicara Indinglish (Indonesia - English). Izan rajin dan menikmati sekolahnya. Di samping itu setiap hari Sabtu dan Minggu dia ikut TPA di mesjid Pau. 



Begitulah kami melewatkan hari-hari yang membahagiakan ini. Sungguh sebuah nikmat yang besar dari Allah. Mudah-mudahan kita semua beserta cucu-cucu ini senantiasa mendapat bimbingan dan petunjuk-Nya.


                        

Tidak ada komentar:

Posting Komentar